Politik

Putri Suastini Koster Raih Juara III Lomba Tim Pembina Posyandu Tingkat Nasional

Ketua TP Posyandu Provinsi Bali, Ny. Putri Suastini Koster, bersama jajaran saat menerima penghargaan Juara III Lomba Tim Pembina Posyandu Provinsi Tahun 2025 pada Rakornas Posyandu di Jakarta. (Foto: Istimewa)
Ketua TP Posyandu Provinsi Bali, Ny. Putri Suastini Koster, bersama jajaran saat menerima penghargaan Juara III Lomba Tim Pembina Posyandu Provinsi Tahun 2025 pada Rakornas Posyandu di Jakarta. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, INFODEWATA.COM – Ketua Tim Pembina (TP) Posyandu Provinsi Bali, Ny. Putri Suastini Koster, berhasil meraih Juara III dalam Lomba Tim Pembina Posyandu Provinsi Tahun 2025. Penghargaan tersebut diberikan berkat keberhasilan Bali dalam mengimplementasikan enam bidang Standar Pelayanan Minimal (SPM).

Penyerahan penghargaan berlangsung pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Posyandu Tahun 2025 yang digelar Kementerian Dalam Negeri di Mercure Convention Center, Ancol, Jakarta, Senin (22/9/2025).

DPRD Klungkung Soroti Pengelolaan PAD dari Jasa Tambat Kapal, Dua Pelabuhan Masuk Proses Hukum

Rakornas kali ini mengusung tema “Penguatan Peran Posyandu dalam Mendukung Indonesia Emas 2045” dengan fokus pada enam bidang SPM, yaitu kesehatan, pendidikan, sosial, perumahan rakyat, pekerjaan umum, serta ketenteraman, ketertiban umum, dan perlindungan masyarakat.

Capaian yang diperoleh Ketua TP Posyandu Provinsi Bali tersebut dinilai sebagai bukti konsistensi dan komitmen daerah dalam mengoptimalkan peran Posyandu sebagai garda terdepan pelayanan dasar masyarakat.

Penasihat Utama TP Posyandu Pusat, Ny. Tri Tito Karnavian, dalam sambutannya menekankan pentingnya Rakornas sebagai ajang konsolidasi nasional. “Mudah-mudahan hasil Rakornas Posyandu 2025 bisa mendorong pembangunan enam SPM di posyandu masing-masing. Tentunya, kegiatan ini akan bermanfaat untuk masyarakat di seluruh Indonesia,” ujarnya. (*)

Bagikan